Blu-ray Kuasai Pasar High-definition Video di Seluruh Wal-Mart
.Oleh: dwinita
Perusahaan retailer terbesar di Amerika, Wal-Mart Stores Inc., pada hari Jumat (15/2) kemarin memutuskan untuk memilih Blu-ray daripada HD DVD. Hal ini semakin memperpanas ‘perang’ format untuk kelas high-definition video. Dengan adanya keputusan ini, maka Wal-Mart Stores Inc. akan menjual Blu-ray di seluruh toko-tokonya. Hal itu juga berarti Blu-ray dari Sony Corp. akan menjadi pemain tunggal untuk format high-definition video di 4.000 toko Wal-Mart, Amerika.
Pengumuman dari pihak Wal-Mart ini terjadi tepat lima hari setelah Netflix Inc. menyatakan akan menghentikan penyewaan format HD-DVD dari Toshiba, karena akan bekerja sama secara ekslusif dengan Sony Corp. yang telah mampu merangkul 5 studio film besar dunia. Sony Corp. sebagai pihak pengusung Blu-ray untuk format high-definition video ini telah didukung oleh The Walt Disney Co., Sony Corp.'s Sony Pictures, News Corp.'s Twentieth Century Fox, Metro-Goldwyn-Mayer dan Time Warner Inc.'s Warner Bros. ... dst.
http://www.beritanet.com/705/Blu-ray-high-definition-video-Wal-Mart
--------------------------------------------------------
Ambil RSS Feed berita kami : http://www.beritanet.com/feed.php
Newsletter ini dapat diposting secara otomatis ke blog anda bila tersedia fasilitas mail-to-blog (contoh: @blogger.com).
Untuk berlangganan newsletter kunjungi www.beritanet.com, Untuk berhenti berlangganan, kirim e-mail ke milis-owner@beritanet.com dengan subject "STOP"
Tidak ada komentar:
Posting Komentar